PANGGILAN ANDA ADALAH SEPERTI BERLIAN DI TANGAN TUHAN

Setiap perayaan Paskah yang kita rayakan adalah tindakan kita untuk mengingat apa yang Tuhan Yesus lakukan bagi kita yang  berdosa, diselamatkan dari penghukuman kekal dan dipilih untuk dimuliakan dalam KerajaanNya baik di bumi saat ini dan di Kerajaan Bapa kelak. Supaya kita selalu ingat akan Panggilan Tuhan kepada setiap orang pilihanNya.

Kebangkitan Tuhan Yesus dari kematian merupakan satu bukti terobosan yang mutlak bahwa Tuhan mengasihi kita dan memandang kita sebagai seseorang yang berharga – satu nilai yang mungkin bisa disamakan dengan benda berharga di bumi – berlian.

1 Korintus 15:3,4,9,10 “Sebab yang sangat penting telah kusampaikan kepadamu, yaitu apa yang telah kuterima sendiri, ialah bahwa Kristus telah mati karena dosa-dosa kita, sesuai dengan Kitab Suci, bahwa Ia telah dikuburkan, dan bahwa Ia telah dibangkitkan, pada hari yang ketiga, sesuai dengan Kitab Suci… Karena aku adalah yang paling hina dari semua rasul, bahkan tidak layak disebut rasul, sebab aku telah menganiaya Jemaat Allah, tetapi karena kasih karunia Allah aku adalah sebagaimana aku ada sekarang, dan kasih karunia yang dianugerahkan-Nya kepadaku tidak sia-sia…”

 Saulus seorang penganiaya Jemaat Tuhan, tetapi pertemuannya dengan Kristus di tengah jalan Damsyik merubah kehidupannya total menjadi seorang Paulus. Merubah dari seorang musuh menjadi pembela kebenaran.

Semuanya ini meneguhkan nilai manusia adalah seperti berlian di mata Tuhan, Dia tidak melihat apa yang pernah dilakukan seseorang pada masa lalunya.

Ada pepatah Tionghoa yang menyatakan: “Berlian tidak bisa di asah tanpa gesekan; seseorang tidak akan bisa sempurna tanpa pencobaan.” Pepatah ini merupakan satu kebenaran di dalam setiap kehidupan kita, tanpa melalui permasalahan dan solusinya, dalam kita tidak akan pernah tercetak karakter yang indah dan sejati.

Tindakan-tindakan inilah yang akan menjadikan panggilan anda menjadi berlian di tangan Tuhan:

1.Bangun hubungan yang intim dengan Tuhan pada keseharian. Jikalau waktu sulit menyapa anda maka intimasi itulah yang akan menyediakan kekuatan baru untuk bangkit.

2. Menjawab pertanyaan hidup.

Banyak pertanyaan dalam hidup yang tidak akan kita pernah jawab, jadi rileks saja – jangan mengandalkan pengetahuan anda. Kita bukan maha tahu, alangkah bijaksananya jikalau anda bisa meneruskan hidup ini tanpa terpengaruhi pertanyaan-pertanyaan yang belum terjawab.

3. Waktu itu merupakan harta kehidupan.

Jadi atur dan aplikasikan waktu anda sebaik-baiknya supaya tidak ada penyesalan dikemudian hari.

4. Adakan ruang canda dalam hidup anda.

Pasang itu tanda ‘jangan ganggu’ buat kekuatiran. Hidup itu singkat dan misteri, mengapa harus diselimuti dengan kegalauan. Apakah kekuatiran anda bisa memberikan jalan keluar? Senyumlah dan belajar mengucap syukur dalam segala perkara.

5. Ada beberapa hal di dalam hidup ini yang di luar kontrol. Jadi biarkan perihal itu lewat dan belajarlah daripadanya. Pastilah anda keluar lebih bijak lagi.

6. Pelihara sukacita dan keceriaan dalam pikiran anda.

Itu merupakan obat yang dahsyat bagi jiwa. Optimisme dan iman merupakan saudara kembar yang akan memberikan kekuatan untuk menang.

7. Sabarlah dalam segala hal.

Sediakan ruang gerak dan waktu bagi Tuhan untuk menyelesaikan apa yang terbaik bagi anda. Anda lebih bersinar dengan hal kesabaran dan menjadi berkat bagi sesama.

8. Ampuni dirimu sendiri

Jikalau kegagalan melintasi hidup ini. Ada perihal yang bukan menjadi tanggung jawab anda, jadi jangan salahkan diri anda. Kegagalan adalah normal, tetapi tidak mau bangkit dari kegagalan adalah satu keputusan yang fatal.

9. Mulailah menghitung berkat anda.

Rumput anda jauh lebih hijau daripada rumput tetangga anda. Yang jelas kalau anda mengerjakan bagian anda dengan baik maka hasil gemilang akan selalu terlihat nyata.

10. Milikilah konsep Kerajaan Allah.

Sudah selayaknya tujuan hidup anda semakin terang dan nyata sehingga semuanya akan lebih tertata, jauhi konsep ‘Yang terjadi biarlah terjadi.’ Kita hidup bukan untuk diri sendiri saja, ada orang lain yang bergantung kepada anda.

11. Jangan pernah putus asa.

Selama nafas masih melekat pada tubuh ini, berarti Tuhan masih memberikan tugas dan kesempatan anda buat bersinar.

12. Bacalah fatsal terakhir dari Alkitab anda.

KITA MENANG! Inilah yang akan menjadikan panggilan anda sangat bernilai dan bersinar gemilang.

Kristus BANGKIT dari kematian, Dia membangkitkan anda saat ini dari ‘kematian hubungan,’ ‘kematian semangat hidup’ dan kematian apa saja yang sedang anda alami.

Stay Beautiful …

 

Pastor Hanny Yasaputra B.A., M.A.

Gembala senior dari gereja Bethany Brisbane International Church – Queensland.

Gembala senior dari gereja ROCK International Ministries Perth – Western Australia.

Overseer/National Representative dari Church of God Australia – Brisbane Queensland.