Mengapa Anda perlu melakukan perawatan rutin berkala pada mobil Anda?

Pertanyaan ini dan pertanyaan lain sekitar perawatan kendaraan kami tanyakan kepada Christian dari Victory Otomotive.

 

Apa itu service?

Service atau servis adalah perawatan rutin berkala bagi kendaraan bermotor.

Terdapat dua macam perawatan atau pemeliharaan, yaitu:

1). Perawatan terencana atau perawatan berkala

Hal ini dapat diketahui dari Buku manual yang dikeluarkan oleh pabrik pembuat kendaraan

2). Perawatan tak terencana atau perbaikan jika terjadi kerusakan sewaktu-waktu.

Servis kecil; dilakukan setelah kendaraan menempuh perjalanan,  setiap 5.000-10.000 km. Servis besar; dilakukan setelah kendaraan menempuh perjalanan,  setiap 10.000-20.000 km atau  minimal sekali per tahun, disebut juga dengan Tune-Up mesin kendaraan.

 

Apa keuntungannya service berkala pada kendaraan bermotor?

Terdapat beberapa keuntungan yang didapat apabila Anda melakukan perawatan terhadap mobil secara rutin.

  • Kendaraan selalu dalam kondisi optimal dan selalu siap dioperasikan. Dengan kondisi selalu siap, kendaraan merupakan faktor yang menguntungkan, bukan merugikan.  Bayangkan kalau satu hari saja mobil kita mogok, atau di tengah jalan mogok, tentu sangat tidak menyenangkan, mengganggu aktivitas bisnis, kerja ,dan keluarga seperti antar-jemput sekolah
  • Keamanan dan Keselamatan. Perlu diketahui bahwa kekurangan pekerjaan pengontrolan dan ketelitian pada saat servis kendaraan dapat mengakibatkan kecelakaan yang serius, minimal kendaraan bisa mogok di tengah perjalanan.
  • Biaya operasional yang hemat. Semakin lengkap dan teliti servisnya, semakin panjang umur kendaraan dan akhirnya semakin rendah biaya operasional kendaraan tersebut.
  • Pada saat mobil dijual, apabila kita bisa menunjukkan bahwa mobil dirawat secara rutin, nilai jual mobil akan bertambah.

Menurut Chris: “Service memang dianjurkan, berdasarkan buku log book atau lebih cepat dari anjuran pabrik mobilnya.  Ini dikarenakan kualitas pelumas yang lama-lama akan menurun jadi kehilangan zat pelumas dan additive dengan berjalannya waktu. Service juga dilakukan untuk melihat kondisi mobil dan apa yang bisa membuat mobil rusak (pencegahan sebelum rusak bertambah parah).  Ini yang kadang orang tidak mengerti karena mereka pikir service adalah semata-mata soal ganti oli saja, padahal service yang benar itu mencakup banyak hal dari pengecekan fluids, safety check, computer check, dan lain-lain.”

 

Bagaimana dengan Long Service Interval, apakah diperlukan?

Mengenai Long Service Interval, misalnya service berkala setahun sekali atau setiap 15.000-25.000 km perjalanan, menurut Christian memang sekarang banyak dari pabrik mobil tertentu yang melakukan hal tersebut. “Boleh saja dilakukan demikian, asal oli yang dipakai sesuai dengan rekomendasi pabrik dan mobil tersebut masih di bawah usia enam tahun (tergantung merek mobil).  Dari pengalaman saya, mobil akan mengalami masalah setelah enam tahun (tergantung merek dan model juga).” Ujarnya.

 

Kalau saya punya mobil merk Toyota, apakah saya hanya boleh membawa mobil ke bengkel resmi Toyota dan tidak boleh ke bengkel umum?

Dealer mobil umumnya akan menawarkan fasilitas service gratis sampai mencapai jumlah km tertentu. Setelah itu kita dapat memilih apakah akan ke bengkel resmi dari dealer atau ke bengkel yang kita percaya mempunyai kemampuan yang sama dengan bengkel resmi.

Perlu diperhatikan juga bila kendaraan Anda masih berada di masa garansi, ada baiknya untuk memilih bengkel resmi karena bengkel resmi  memberikan garansi kerusakan mesin dan suku cadang. Jadi, lebih baik manfaatkan fasilitas garansi yang ada terlebih dahulu.  Setelah lewat garansi, boleh saja mulai memilih bengkel umum yang dapat dipercaya, atau karena lokasi nya dekat rumah atau tempat kerja dan lain-lain pertimbangan.

Tips Ozip:  Pilihanan untuk membawa mobil ke bengkel resmi atau bengkel umum sangatlah tergantung keperluan, yang lebih penting adalah selalu ingat untuk melakukan perawatan kendaraan kita supaya kelak kita tidak perlu kerepotan menghadapi masalah yang seharusnya bisa dihindari.