Tur Virtual ke Danau Toba

Pembaca OZIP yang Budiman, pandemik global yang terjadi saat ini tentu saja berpengaruh drastis terhadap situasi dunia pariwisata. Akibat lockdown di berbagai kota dan negara, angka kunjungan ke destinasi, tingkat hunian hotel dan homestay menurun drastis hingga menyebabkan tutupnya sebagian besar restoran dan rumah makan di area wisata lokal. Tak hanya itu, secara psikologis, berkurangnya kegiatan rekreasi outdoor yang diganti aktivitas indoor (dalam rumah) yang semakin intens, menyebabkan muncul istilah kaum rebahan yang hanya beraktivitas di tempat tidur disertai peningkatan stres. 

Sipoholon Hotspring

Di Indonesia, pilihan untuk mengurangi secara drastis kegiatan berwisata keluar daerah yang jauh dari tempat tinggal adalah keputusan yang terbaik untuk saat ini. Dan bagi yang berada di luar negeri tentu saja harus menahan diri hingga beberapa waktu ke depan sebelum pandemi ini berakhir.

Lembah desa Bakkara

Situasi yang tidak menentu seringkali melahirkan berbagai solusi baru. Salah satunya adalah berkembangnya tur wisata virtual. Beberapa operator menawarkan dengan cara live streaming Zoom dan berbayar. Sedangkan operator lain menggunakan rekaman video yang diupload ke YouTube untuk ditonton secara gratis sekaligus memporomosikan tur travelnya. Cara ini cukup baik mengingat masih berjalannya proses pembangunan infrastruktur jalan tol dan bandara ke beberapa Destinasi Pariwisata Super Prioritas (diberi istilah “Bali Baru”). Salah satunya adalah Destinasi Super Prioritas “Danau Toba” di Provinsi Sumatera Utara yang ditargetkan akan selesai Desember 2021.

Lembah Bakkara

Destinasi Danau Toba merupakan danau terbesar di Asia Tenggara berasal dari ledakan supervolcano dunia kuno, yang mencakup 7 (tujuh) kabupaten dan lebih luas dari negara Singapura. Danau Toba memiliki banyak titik-titik keindahan alami sepanjang rute-rutenya. 

Baik tur fisik maupun tur wisata virtual, pemandu wisata antara lain merekomendasikan Sipinsur Park Geosite, Air Panas Sipoholon, Museum TB. Silalahi Center, Taman Eden 100 Tobasa, Atsari Hotel Rantau Prapat, Pesanggrahan Bung Karno-Tiga Raja-Simalungun. Susur kapal ke Batu Gantung, Damasus Resto, Pulau Samosir (Gunung Pusuk Buhit, makam kuno Raja Sidabutar, Batu Kursi Raja Siallagan), Tugu Raja Simanihuruk, Pantai Batu Hoda hingga Negeri Bakkara.

Bukit Pusuk Buhit

Bagi Pembaca OZIP yang penasaran, dapat melakukan perjalanan virtual pada tautan berikut: https://www.360indonesia.id/danau-toba/ dan https://youtu.be/ewkVQ3bSD_k

Sebagai bagian dari komunitas pariwisata, marilah kita bersama-sama mendoakan Indonesia serta negara lainnya dapat bersatu dalam menghadapi wabah COVID-19. Paska wabah COVID-19, marilah berwisata ke Danau Toba, our Wonderful Indonesia.

Teks: Rio S. Migang (EcoPlan Australia-Singapore

www.eco-plan.com.au)

Foto: Berbagai Sumber