3 Alasan Untuk Makan di West Wok

Lahir di tanah yang kaya akan rempah membuat lidah orang Indonesia terbiasa dengan makanan-makanan berbumbu medok. Karena itu, kadang lidah kita suka kesulitan beradaptasi dengan makanan-makanan di luar Indonesia. Namun hal tersebut tidak akan Anda alami bila Anda makan di restoran West Wok. Pasalnya makanan-makanan yang tersedia di restoran makanan khas Malaysia ini memiliki cita rasa yang cukup kuat untuk lidah orang Indonesia. Selain alasan tersebut, ada alasan-alasan lainnya kenapa Anda harus makan di restoran yang berlabel halal ini.

westwok3

 

 

 

 

 

 

1. Menggoyang Lidah

 

Negara Malaysia yang multi etnis memengaruhi makanan khas negeri Jiran tersebut. Hal ini bisa ditemui juga di West Wok. Di sini, Anda akan sangat mudah menemukan makanan-makanan yang memiliki perpaduan rasa dari Malaysia, India, Tiongkok, dan Indonesia.

 

Untuk lidah orang Indonesia sebaiknya tidak melewatkan salah satu hidangan utama mereka, yaitu Beef Combination Horfun atau kita lebih mengenalnya dengan nama Kwetiau Siram Sapi. Daging sapi dan kwetiaunya cukup lembut sehingga mudah dikunyah. Makanan yang dilengkapi dengan saus telur ini memiliki rasa gurih asin yang enak.

 

Selain gurih asin, orang Indonesia banyak yang suka dengan rasa asin pedas. Nah, bila Anda termasuk penyuka asin pedas, wajib mencoba Salted Pepper Calamari on Rice. Rasa asin berpadu pas dengan pedasnya irisan cabai merah dan hangatnya lada. Namun yang tidak kalah istimewa dari sajian ini adalah kekenyalan yang pas dari cuminya sehingga mudah untuk digigit.

 

Sebelum makan makanan-makanan utama tersebut, jangan lupa mencoba salah satu hidangan pembuka, yaitu Martabak. Rasa martabak telurnya yang gurih asin akan membuat lidah Anda mengenalinya sebagai rasa martabak telur yang biasa disantap di Indonesia.

 

Untuk pencinta kari, ada beberapa hidangan wajib coba, di antaranya Seafood Curry Laksa. Nikmati paduan mie kuning besar, bihun, tahu, ayam, fish cake, kacang panjang, dan tauge dengan gurihnya santan dan kuatnya cita rasa kari. Membuat siapapun pencinta kari tidak akan menyesal menyantap hidangan ini.

 

Coba juga Mamak Mee Goreng, mie kuning besar dengan campuran ayam, udang, tomat, tahu, bok choy dengan pasta kari. Rasa manis dan rempah dalam mie goreng ini menyatu sempurna dengan perasaan lemon. Enak dan segar!

 

Satu lagi yang jangan sampai ketinggalan dicoba oleh penyuka masakan kari adalah hidangan pembuka Curry Puff. Pastel yang berisi kentang yang dihaluskan dengan wortel, jagung dan kacang polong ini menghadirkan rasa kari dengan nuansa sedikit pedas dan manis. Cocok untuk dijadikan camilan.

 

Selain makanan-makanan tersebut, ada banyak hidangan utama yang terdiri dari nasi, mie goreng, atau mie kuah serta hidangan pembuka lainnya. Sebut saja Beef Rendang on Rice, Sate Chicken, dan Beef Spring Roll. Tentunya makanan-makanan ini dijamin menggoyang lidah kita. Hal ini tidaklah mengherankan mengingat pemilik sekaligus Kepala Koki West Wok, Steve (Wai Yee) yang berasal dari Malaysia sudah memiliki pengalaman bekerja di berbagai restoran selama 21 tahun dengan 14 tahun terakhir berkonsentrasi pada makanan khas Malaysia.

 

westwok9 westwok8 westwok6

 

 

 

 

 

 

2. Suasana Nyaman

Interior desainnya yang minimalis namun tertata cantik membuat siapapun akan merasa nyaman untuk berlama-lama makan di sini. “Sejak awal kami memang ingin memiliki industrial look design. Tapi kami tidak ingin hasilnya yang kasar. Jadilah hasil desainnya seperti ini yang terlihat minimalis dan tidak terlalu kompleks,” ucap Ay Giok Khoe, pemilik dan manajer restoran yang mulai beroperasi sejak 1 Agustus 2017 ini.

Yang juga menyenangkan dari restoran yang bisa menampung 40 orang ini adalah tempatnya yang ramah untuk keluarga. “Tempat ini bisa menampung kereta bayi. Jadi untuk ibu-ibu yang selesai belanja di Kmart (yang terletak berderetan dengan West Wok – red) bisa mampir ke sini untuk makan siang atau makan malam,” tambah Ay.

 

westwok4 westwok5

 

 

 

 

 

3. Harga Terjangkau

Dengan rasa yang enak, porsi yang besar, dan suasana restoran yang nyaman, apakah membuat kita harus merogoh kantong dalam untuk bisa makan di sini? Tentu tidak! Selain membuat lidah puas dan perut kenyang, makan di sini sangat ramah kantong. Hidangan utamanya dijual mulai dari harga 10.90 dollar – 14.90 dollar. Sedangkan untuk hidangan pembukanya dijual dengan harga 4.00 – 7.00 dollar saja.

Mau lebih murah lagi? Sebutkan Anda mendapat informasi restoran ini dari OZIP saat memesan makanan maka Anda akan langsung mendapat potongan harga sebesar 10%. Promo ini berlaku sampai dengan 30 November 2017. Selamat makan enak!

 

westwok1

 

 

 

 

 

West Wok

Shop 11, Campbellfield Plaza

1434 Sydney Rd, Campbellfield 3061

Phone: 03 9359 2619

Website: westwok.com.au

Facebook: westwok

Instagram: westwok_melbourne

 

YL

Foto: Windu Kuntoro