6 Lokasi Seru buat Foto-Foto Selama Musim Semi

Tahun ini menjadi pengalaman pertama saya merasakan musim semi di Australia, khususnya di kota Melbourne. Negara empat musim yang sangat berangin ini akhirnya akan dipenuhi dengan cerahnya warna kelopak-kelopak bunga yang bermekaran. Musim semi biasanya ditandai dengan tanah gembur yang siap ditanami tumbuh-tumbuhan dan kuncup-kuncup bunga yang mulai mekar.

 

Pengalaman musim semi pertama ini tentunya membuat saya sangat bersemangat untuk menikmati keindahanya. Nah, untuk teman-teman yang juga tertarik ingin menikmati keseruan musim semi di Melbourne dengan berburu spot foto yang kece, bisa mengunjungi tempat-tempat berikut ini:

  1. Ballarat Wildlife Park

Jika Anda tertarik untuk berfoto bersama bayi kanguru, Anda bisa mengunjungi Ballarat Wildlife Park. Tidak hanya kanguru saja, Anda bahkan bisa foto bersama koala, dingo, ular, dan berbagai macam hewan liar khas Australia.

  1. Grampians National Park

Bagi Anda yang menyukai ketinggian dan pepohonan, Anda bisa mengabadikan momen keindahan alam dari puncak Grampians National Park. Taman Nasional Grampians adalah salah satu cagar alam di Victoria, Australia. Ikutilah jalan setapak yang mengarah ke air terjun seperti air terjun MacKenzie yang menjulang tinggi dan tempat-tempat pengamatan seperti The Balconies. Pemandangan Victoria Range yang terhampar bakal membuat feed Instagram Anda jadi memesona.

 

  1. University of Melbourne

Tidak hanya terkenal akan kecantikan gedung-gedung tuanya, namun taman-taman yang berada di pekarangan gedung-gedung yang ada di University of Melbourne juga tidak kalah menawan. Anda bisa mengunjungi kampus Parkville dan akan menemukan berbagai macam warna bunga tumbuh vertikal dari tanah, atau bahkan merambat di dinding-dinding gedung.

  1. Tesselaar Tulip Festival

Setiap tahun, Tesselaar Tulip Festival diadakan di Tesselaar Flower Farm 357-359 Monbulk Road, Silvan. Untuk tahun 2018, acara ini diadakan mulai tanggal 15 September sampai 14 Oktober, buka setiap hari dari pukul 10 pagi hingga 5 sore. Anda tidak hanya bisa berfoto dengan bunga tulip cantik yang sedang bermekaran, namun juga piknik sambil menikmati suguhan budaya. Festival ini dibuka dengan Turkish Weekend pada tanggal 15 dan 16 September, diikuti dengan beberapa agenda lainnya, lalu ditutup dengan Tulipmania Week pada tanggal 8 hingga 14 Oktober.

  1. Bright Spring Festival

Abadikan keseruan kebun terbuka, jalanan penuh karya seni, pesta kembang api, dan pasar tradisional khusus menyambut musim semi melalui lensa kamera Anda di Bright Spring Festival. Festival ini akan diselenggarakan mulai 20 Oktober hingga 6 November di kawasan Bright dan sekitarnya. Akan ada pula pertunjukan teater dan suguhan berbagai makanan dan anggur pada Bright Spring Festival yang ke-30 tahun ini.

 

  1. Rainbow Road di St Kilda

Jalan Jackson sepanjang 35 meter di area Saint Kilda, telah disulap menjadi jalan pelangi. Area yang bersejarah dalam mendukung komunitas LGBT ini ditargetkan menjadi titik selfie bagi para pecinta fotografi yang ingin mengabadaikan jalan pelangi ini. Ditargetkan, pelangi di Jalan Jackson akan dipertahankan selama dua tahun. Nah, tunggu apa lagi, segera foto jalanan penuh warna ini untuk mencerahkan hari Anda!

 

Teks: Siti Mahdaria